Pemilu Asia

Welcome to Election.asia

Elections
Presidential Elections
Legislative Elections
Local Elections
Elected candidates
Who were the candidates
History in graphs
Provincial Windows
Shifts in voter support
Info On Parties
Political maps
Research
»2018
»2017
»2015
»2013
»2010
»2009
»2008
»2004
»2003
»2001
»1999
»1998
»1997
»1996
»1994
»1992
Links
Share/Bookmark
Election 2009


Political streams in Indonesia*

Traditionally the term aliran (social streams) has been used as a tool to explain political
behaviour in Indonesia. The origins of the term can usually be traced to anthropology and used in
reference to Java.


This term, however, has also been applied historically as a tool to explain electoral politics in
Indonesia. For example it is often stated that the santri (orthodox Muslims) tended to support the
right wing parties (Masjumi and NU) while the abangan (syncretic Muslims) tended to support
the left wing parties (PNI and PKI).


For a long time I have doubted the validity of this aliran approach to explain why certain voters
support particular parties in Indonesia. For example what is the relevance is the concept of santri
and abangan in explaining the electoral behavior of Christian communities in North Sulawesi?


At the same time there can be doubt that there are partisan divisions within Indonesian politics.
The question therefore is to identify just what is the dividing line or lines within the Indonesian
electorate. In essence what is the left and the right in Indonesia?


Since 1999, many international journalists have come to me asking which is the left and the right
wing parties here. The problem is that the concept of left and right in the West is quite different
to Indonesia. There the left is identified as those political forces supportive of a large role for the
Government in the economy while the right wing supports free markets with minimal
Government "intervention ".


I always explain that in Indonesia the general view with regards to economic policy making is
basically pragmatic, not ideological. The key guiding view is what is most effective and at what
time. I would offer the example of economic policy making during the New Order as an ideal
example of this economic pragmatism. Recalling this era had the same leader and a largely
stable inner economic team the following policy lines were followed:



Economic liberalization (late 1960s to the start of the first Oil Boom)

State capital intensive industrialization (during the rest of the 1970s)

Social and rural development (from end of 1970s following student and other protest about low
impact of oil boom on public welfare)

Deregulation with export oriented development (following collapse of oil prices in mid-1980s)
Mixed market intervention in support of favored projects (from the mid 1990s to the end of the
New Order)

It is very clear that under the same leadership there were frequently quite dramatic shifts in
economic philosophy. So if the left-right split in Indonesia is not based upon economic
ideology, what it is?

In short the cleavage here is about the position of Islam within the public domain. The division
of electoral forces along a left-right axis in Indonesia contains three broad groupings.

On the left end we find those who are very sensitive to any attempt at insinuating a special role
for Islam within the legal or constitutional structures or to providing for differentiation of
citizenship on the basis of a Muslim − non-Muslim divide. Examples of parties in this stream
include PDIP and PDS.

On the right end we find those who believe that Islam must constitute an indivisible part of the
soul and spirit of the nation. Examples of parties in this stream include PPP, PKS, PBB and
PBR.

During the early years of the Republic this political division was simply unbridgeable. At the
time the nation was polarized between these two competing visions of the nation. Indeed the
failure to conclude a permanent constitution during the 1950s could in no small way be traced
back to this division.

Nevertheless in the modern era, it seems that Indonesia has also managed to develop a "middle"
vision between these two traditional visions. I would refer to the ideological position of people
in this middle position as promoting a state of Godliness. These middle ground people would
view Islam as a source of thinking to inform public policy, but Islam is not to be the basis or only
determining factor. In addition all other religions and communities have an equally valid input.
Examples of parties in this middle ground include Golkar, PKB, Demokrat and PAN.

PKB and PAN are often seen as Islamic parties, perhaps because these two parties maintain
special links to mass based Islamic organizations in Indonesia. Nevertheless I think it is
incorrect to locate them with the right wing block. For example in the MPR debates about the
Jakarta Charter (which would compel Muslims to follow Sharia), both these parties rejected this
proposal, while the right block (PPP and PBB) were active supporters.

Furthermore within both parties reaching to senior positions there are many non-Muslim party
activists including those who become legislators.

Recently there emerged a political discussion on the merits of having a presidential candidate
with solid Islamist credentials. While the right block parties like PPP and PKS and several other
Islamist activists spoke favorably to the proposal, both PKB and PAN rejected the concept
arguing that as all likely candidates were Muslim, why make an issue of this.

If we wish to identify the dividing line within a society it is necessary to seek out a "lightning
rod" issue in which clear and passionately held positions emerge. In Indonesia during the past
few years the most controversial piece of legislation was the anti-pornography law. During this
debate the political divisions among the parties of the left and right came into very sharp relief
with the middle ultimately closing the gap.

In this debate the two left parties (PDIP and PDS) both actually rejected the whole law − an
extraordinary break with the tradition of full consensus on legislative products. At the same time
the parties to the right were proposing support for anti-pornography and anti-pornoaction from
the original draft of the bill.

The role of the middle ground parties in this debate was to soften the edges of several elements
of the draft so it was less extreme than in the original format.

Before this law, constitutional debates in the MPR saw the lightning rod issue being the Jakarta
Charter in which the left remain totally opposed while the right were in support.

Once again the middle ground parties played the role of bridge between these two groups. For
example while each of the middle ground parties rejected the Jakarta Charter, they remained
open to negotiate just what would be an acceptable compromise to ensure that all sides would
continue to work within the established constitutional system.

The role of this middle ground as a bridge provides a substantive basis for political stability in
Indonesia. The basis for this stability is actually further accentuated when we consider that a
clear majority of voters support parties in this middle block. This was radically different to the
1950s when support between the left and right was a little over 40% of the electorate each, with
no substantive party in the middle.

Accepting the reality that the majority of the electorate now accepts this broad "state of
Godliness" vision, it is not at all surprising to find that the parties of the left and the right seek to
appeal to these middle block voters. For example to demonstrate it is open to more Islamist
voters, PDIP has established an Islamic network while from the right PKS conducts promotional
party activities in predominantly Hindu Bali to demonstrate it is open to all communities of the
nation. These initiatives are very rational although not without some risk. For example straying
too far from home base could easily cause a party to lose its true believers to another competitor
party seeking support from the same part of the electorate. The result however is that there is a
strong pulling to the centre of politics, and not a dangerous polarization as still seen too often in
other Muslim majority societies.

In this regard I would argue that the level of substantive political stability in Indonesia is today
greater than at any time in its history. The main potential source of political instability today is to
be found with battles among egos at the elite level should some of them refuse to accept the
verdict of the electorate through elections. Control of spoiler type behaviour will come through
voter rejection of support for such candidates and their political parties in subsequent electoral
contests. In this regard the final verdict on the fate of spoiler ego behaviour rests with the
collective wisdom of the Indonesian voters.

....selanjutnya
* This Article was originally published in the Tempo English Edition of 31 March − 6 April 2009. I thank Tempo and its Executive Editor, Ibu Yuli Ismartono, for permission to re-print it here. The article was also published in the Indonesian version of Tempo of the same week.


2009-05-06

Politik "Aliran" yang Mana?

Secara tradisi istilah "aliran" digunakan sebagai alat untuk menerangkan perilaku politik di
Indonesia. Asal muasal penggunaan istilah ini biasanya ditarik dari ilmu antropologi dengan
ranah kajian di daerah Jawa.
Namun demikian konsep aliran sudah lama juga digunakan sebagai alat penjelasan di dunia
kepemiluan Indonesia. Misalnya sering dicatat dulu bahwa basis dukungan kepemiluan dari
kaum santri diarahkan pada kekuatan politik di kubu kanan (NU dan Masjumi) sedangkan dari
kaum abangan dukungan diarahkan pada kekuatan politik di kubu kiri (PNI dan PKI) pada tahun
1950an.
Sejak lama saya sendiri merasa agak ragu untuk menggunakan pendekatan "aliran " sebagai alat
keterangan untuk mengerti sikap pemilih terhadap masing-masing kekuatan partai politik.
Misalnya pertanyaan sederhana adalah pemaknaan santri dan abangan di tengah masyarakat
Minahasa bagaimana?
Bahwasanya ada pembelahan sikap partisan (dan kepemiluan) dalam masyarakat Indonesia tidak
pernah saya ragukan. Yang menjadi pertanyaan penting adalah bagaimana menafsir garis
pembelahan kepemiluan di Indonesia. Pendek kata, garis (atau aliran) kanan dan kiri itu apa?
Sejak pemilu 1999, saya sering dihubungi orang dari luar yang ingin tahu partai kiri yang mana
dan partai kanan yang mana. Masalanya konsep kiri-kanan di bangsa Barat cukup berbeda dari
pada di sini. Di sana kiri lebih di-identik dengan pihak yang mendukung peran besar Pemerintah
dalam tatanan ekonomi sedangkan sayap kanan yang lebih di-identik sebagai pendukung pasar
bebas dari "campur tangan " Pemerintah yang minim.
Saya selalu menjelaskan bahwa di Indonesia sikap umum terhadap penataan ekonomi adalah
pragmatis, yaitu sistem mana yang efekif pada saat tertentu. Misalnya perkembangan kebijakan
ekonomi selama Orde Baru menunjukkan sikap pragmatis ini sebagai berikut:
Liberalisasi (sebelum boom minyak pertama)
Industrialisasi padat modal dari negara (selama boom minyak 1970an)
Pembangunan sarana sosial ekonomi pedesaan (akhir 1970an sampai 1986)
Deregulasi dengan mengutamakan pasar ekspor (setelah harga minyak mulai jatuh pada
pertengahan 1980an)
Pasar campur dengan mengutamakan proyek dan industri "khusus " (sejak pertengahan 1990an)
* Artikel ini diterbitkan dalam edisi Tempo tertanggal 31 Maret − 6 April 2009. Kami
mengucapkan terima kasih kepada Tempo atas izin untuk menayangkan artikel ini dalam website
kami.
Jelas sekali di bawah pemimpin yang sama posisi "ideologis " kebijakan ekonomi berpindah
haluan secara cukup sering. Jadi jika "kiri-kanan " dalam konteks Indonesia tidak didasarkan
pembelahan sikap ideologis ekonomi, maka pembelahan berdasarkan apa?
Secara singkat, jawaban berputar sekitar posisi Agama Islam dalam ranah umum. Pembelahan
kekuatan kepemiluan sepanjang garis kiri-kanan di Indonesia terdiri dari tiga kelompok kekuatan
politik. Secara sederhana gambaran kelompok ini dapat dicatat sebagai 3B, yaitu kelompok
bantengis (kiri), kelompok bintangis (kanan) dan selama generasi terakhir kelompok ketiga yang
telah muncul adalah kelompok beringinis (menengah).
Pada kubu kiri terletak kelompok yang mempunyai sikap yang sangat was-was terhadap potensi
munculnya perbedaan kewarganegaraan berdasarkan latar belakang agama atau peletakan posisi
khusus untuk Agama Islam dalam tatanan konstitusional negara. Contoh partai ini adalah PDIP
dan PDS.
Pada posisi sayap kanan terletak kekuatan politik yang menilai bahwa Agama Islam harus
merupakan bagian tak terpisah dari roh dan semangat kebangsaan Indonesia. Contoh partai ini
adalah PPP, PKS, PBB dan PBR.
Sekian puluh tahun yang lalu pecahan politik/ideologis antara kedua kelompok ini tak
terjembatani. Pada waktu itu bangsa boleh dianggap terpolarisir antara kedua visi kebangsaan
ini. Kegagalan untuk menentukan secara final terhadap posisi Agama Islam dalam rancangan
konstitusi dalam Konstituante pada akhir tahun 1950an merupakan bukti dahsyatnya pecahan
tersebut.
Namun demikian pada zaman modern, nampak bangsa Indonesia berhasil mengembangkan visi
"menengah " di antara kedua visi tradisional. Secara singkat saya menyebut posisi menengah ini
sebagai Negara Ketuhanan. Kekuatan politik di ranah menengah ini menilai Islam beserta agama
lain sebagai sumber pemikiran yang dapat mengilhami kebijakan publik, walau tidak sebagai
penentu atau dasar. Contoh partai di ranah menengah ini adalah Golkar, PKB, Demokrat dan
PAN.
Seringkali PKB dan PAN dianggap sebagai partai Islam, mungkin karena kedua partai ini
mempunyai hubungan khusus dengan organisasi massa Islam di Indonesia. Namun demikian
saya tidak menilai bahwa pengelompokan ini benar. Misalnya dalam debat MPR tentang
penerapan Piagam Jakarta, kedua partai ini justru menolak penerapan Piagam sedangkan partai
Islam (kubu kanan) seperti PPP dan PBB merupakan pendukung.
* Artikel ini diterbitkan dalam edisi Tempo tertanggal 31 Maret − 6 April 2009. Kami
mengucapkan terima kasih kepada Tempo atas izin untuk menayangkan artikel ini dalam website
kami.
Kemudian di dalam organisasinya sampai ke posisi tinggi politiknya jumlah akivis kedua partai
ini yang non-Muslim cukup tinggi termasuk yang menjadi calon legislatifnya.
Baru-baru ini dalam diskursus nasional tentang bakal calon presiden 2009, pernah muncul
wacana agar perlu diajukan calon Presiden yang berhaluan Islamis. Walapun partai seperti PPP
dan PKS serta aktivis Islamis lainnya menilai positif ide tersebut dalam kurun waktu satu hari
baik PAN maupun PKB menolak perlunya wacana atau "calon Islam " dengan argumen bahwa
semua calon presiden yang muncul adalah pemeluk Agama Islam.
Pada umumnya jika ingin menenukan garis pembelahan dalam sebuah masyarakat, perlu
ditemukan isu "ligtning rod ", yaitu isu yang secara sangat tegas membelah masyarakat politik.
Selama beberapa tahun terakhir ini, saya menilai bahwa produk legislatif paling menghebohkan
adalah UU Pornografi. Dalam debat ini kelihaan sekali pecahan antara kiri dan kanan serta peran
mediasi yang dilakukan oleh pihak di ranah menengah.
Sebagaimana diingat, kedua partai kiri menolak secara total RUU ini sedangkan partai dari kubu
kanan mendukung versi awal yag bersifat pornografi dan pornoaksi.
Peran partai menengah dalam debat ini adalah melunakkan beberapa elemen pada RUU ini
sehingga tidak se-ekstrim seperti rancangan awal.
Sebelum ini debat MPR tentang Piagam Jakarta merupakan contoh lightning rod politik. Kubu
kiri dengan sangat tegas dan bulat menolak wacana menuju ke situ, kubu kanan mendukungnya.
Sekali lagi pihak menenegah main peran untuk menjembatani kedua kubu ini. Walau setiap
unsur dari kubu menengah menolak Piagam, namun tetap dibuka negosiasi tentang apa yang
dapat diterima kubu kana agar tetap berjuang secara sehat dalam sistem.
Peran kubu menengah sebagai jembatan merupakan landasan stabilitas politik Indonesia yang
substantif. Landasan stabilitas substantif ini menjadi semakin kokoh mengingat konsentrasi
suara pemilih Indonesia berada di ranah menengah ini. Secara umum dapat dikatakan suara
pemilih moderat ini merupakan mayoritas mutlak di Indonesia.
Dengan realitas bahwa ranah menengah merupakan rumah untuk mayoritas pemilih tidak
menjadi menherankan jika partai di kubu kiri dan kanan berupaya untuk merangkul pemilih dari
menengah. Misalnya untuk membuktikan diri partai terbuka pada aktivis Islam, PDIP membuka
jaringan dukungan Islam sedangkan dari kubu kanan PKS melakukan kegiatan besar di Bali agar
menunjukkan bahwa partai terbuka untuk semua warga negara. Tindakan partai-partai ini sangat
rasional walau tidak bebas ancaman. Misalnya jika pindah terlalu jauh dari "habitatnya "
dukungan partai tersebut dapat diancam oleh partai lain yang lebih tegas membela posisi
* Artikel ini diterbitkan dalam edisi Tempo tertanggal 31 Maret − 6 April 2009. Kami
mengucapkan terima kasih kepada Tempo atas izin untuk menayangkan artikel ini dalam website
kami.
tradisional masyarakat pemilih tersebut dan yang mencari dukungan dari bagian "pasar pemilih "
yang sama.
Dalam hal ini saya menilai bahwa tingkat stabilitas politik substantif yang ada di Indonesia
sekarang ini telah mencapai titik paling tinggi dalam sejarah Republik. Sumber kelabilan zaman
ini tinggal ego ketokohan jika yang bersangkutan tidak mau mematuhi vonis rakyat.
Pengendalian terhadap tipe tokoh yang "spoiler " ini adalah penciutan tingkat dukungan untuk
diri dan partainya pada pemilu berikut. Dalam hal ini putusan terakhir berada di tangan
masyarakat pemilih.

....selanjutnya
* Artikel ini diterbitkan dalam edisi Tempo tertanggal 31 Maret − 6 April 2009. Kami mengucapkan terima kasih kepada Tempo atas izin untuk menayangkan artikel ini dalam website kami.


2009-04-06

Back to Top

Copyright©2009 www.pemilu.asia